Ada kabar dari salah satu distro Linux turunan Ubuntu, yaitu Linux Mint yang telah mengeluarkan secara resmi versi 13-nya dengan code name "MAYA" yang berbasis Ubuntu 12.04Lts. Sepintas Linux Mint merupakan distro berbasis ubuntu yang menyasar pengguna baru yang sedang beralih ke Linux dari OS lain seperti Windows dan Mac. Linux Mint hadir dengan bentuk Ubuntu yang "langsung pakai", dalam paket isntallasi (.iso) Linux Mint sudah disematkan semua codec multimedia yang menjadikan Linux Mint bisa langsung play multimedia setelah instalasi, hal ini berbeda dengan Ubuntu yang setelah proses instalasi mengharuskan user secara manual menginstall codec-codec tersebut. Selain itu Linux Mint juga hadir dengan lebih banyak software bawaan yang tidak hadir secara default di Ubuntu, maka dari itu distro ini sangat cocok untuk pengguna yang ingin menggunakan Linux namun belum banyak tahu tentang Linux, dari segi tampilannya, Linux Mint sangat meyerupai Windows, sangat memudahkan pengguna yang migrasi dari windows dalam hal tampilan (tidak membingungkan). Adapun dampak dari segala kemudahan tersebut adalah ukuran file .iso yang hadir tidak lagi terhitung MB melainkan sudah GB yang muat di DVD.
Linux Mint 13 "MAYA" hadir dalam dua edisi desktop, yaitu MATE 1.2 Desktop (Modifikasi Gnome 2.3.x) dan satunya lagi Cinnamon 1.4 Desktop (Modifikasi gnome-shell).
Linux Mint 13 MATE Edition
Linux Mint 13 Cinnamon Edition
Selain dari dua desktop environment tadi, yang baru di Linux Mint 13 adalah adanya MDM (Mint Display Manager) yang berbasis pada GDM 2.2 (Gnome Display Manager) yang hadir dengan Graphical Configuration Tools dan mensuport tema. MDM hadir pada MATE maupun Cinnamon.
Mint-X theme juga mengalami pengembangan dan sekarang telah mensuport GTK3.4 (Cinnamon saja)
Untuk informasi lebih jauh mengenai Linux Mint 13 Lts (Long Term Support) silahkan anda kinjungi official release note dari Linux Mint.
Untuk yang berminat alias tergoda dengan Linux Mint, silahkan Download melalui link dibawah ini:
Sekian kabar kali ini, semoga bermanfaat.
Source: WebUpd8
Contact : ubuntu.tweet@gmail.com